Selasa, 09 Agustus 2016

5 Restoran di Bandung dengan Keunikan Tersendiri!

Kita semua mengenal Bandung sebagai kota dengan segudang tempat wisata dan surga belanja. Bagaimana dengan kulinernya? Ternyata Bandung juga memiliki banyak pilihan restoran dengan menu yang super lezat dan pemandangan yang luar biasa indah! Beberapa diantaranya ada yang terletak diatas bukit dan ada yang berumur puluhan tahun! Ingin tahu lebih detail? Berikut daftar lengkapnya!

1.) The Valley

(Pic : Klik Hotel)

The Valley terletak diatas bukit di daerah Dago Pakar, Bandung. Restoran ini bisa ditempuh tidak jauh dari pusat Factory Outlet di Jalan Dago. Pemandangan di restoran ini langsung menghadap pegunungan dan cocok dikunjungi bersama keluarga atau orang terkasih. Saat malam hari kita juga bisa melihat pemandangan kota Bandung dari kejauhan.



2.) Braga Permai Resto

(Pic : Trip Advisor)

Braga Permai Resto terletak di Jalan Braga dan sudah berdiri dari tahun 1923. Restoran ini banyak dikunjungi ekspatriat yang tinggal di Bandung, terutama di akhir pekan. Menu yang disajikan merupakan campuran Western dan Indonesian Food. Bagi yang ingin merasakan suasana Bandung tempoe doeloe, restoran ini bisa jadi pilihan yang tepat.


3.) Paskal Food Market

(Pic : Trip Advisor)

Bingung mau makan atau nongkrong dimana di Bandung? Ke Paskal Food Market aja! Tempat ini sesuai namanya, terletak di daerah Pasir Kaliki, tidak jauh dari stasiun kota Bandung. Disini kita bisa menemukan setidaknya 50 stand penjual makanan mulai dari makanan jepang, korea, sampai indonesia. Saat malam hari, tempat ini dihiasi lampu gantung dan obor yang menambah romantis suasana.


4.) Two Hands Full

(Pic : Trip Advisor)

Two Hands Full merupakan restoran yang belum lama dibuka, namun sedang terkenal di kalangan anak muda. Restoran yang terletak di daerah Sukajadi ini memiliki interior yang modern minimalis sehingga membuat betah siapapun yang berkunjung. Two Hands Full terkenal dengan menu Breakfast/Brunch nya yang disajikan dalam porsi besar.


5.) Batagor Kingsley

(Pic : Trip Advisor)

Batagor memang mudah ditemui dimanapun, bahkan di luar Bandung sekalipun. Namun yang spesial semua pasti tahu hanya di Batagor Kingsley. Batagor yang terletak di Jalan Veteran ini sudah dikenal di kalangan wisatawan. Rasanya yang lebih pas di lidah, dan biasa disajikan dalam kondisi panas dari penggorengan, membuat Batagor satu ini dicintai banyak orang.

8 komentar: